Cara Split Screen Di Android Semua Versi

Assalamu `alaikum wa rohmatullahi wa baroatuh.

Halo teman teman, berjumpa lagi bersama ku selaku admin blog sederhana ini, Mantan Pegawei.
di kesempatan kali ini aku akan berbagi tutorial Android yang mungkin teman teman semua sudah tau tentang ini.

Cara split screen atau multi window Android semua versi

Namun bagi yang belum tau, silahkan simak dan baca tulisan ini dengan seksama.

Tutorial yang akan aku bagikan merupakan trik sederhana yang bisa dilakukan semua HP Android.
Tetapi menurut kabar yangberedar ada juga beberapa HP Android yang tidak mendukung dengan fitur ini. Kita akan menyebutnya Split Screen. Apa itu split screen, split screen merupakan sebuah fitur dari sistem operasi Android yang memungkinkan kita untuk melakukan layar terbagi menjadi dua.

Dengan adanya fitur split screen ini kita bisa melakukan tugas secara bersamaan tanpa menutup aplikasi yang sebelumnya. Dalam artian kita bisa melakukan multi tasking, multi tasking itu sendiri adalah kegiatan yang dilakukan secara bersamaan ketika kita mengoperasikan ponsel Android kita.
Misalnya kita sedang asyik menonton video di Youtube. Dan kita ingin memutar video youtube dari homescreen atau ketika lagi asyik menonton video yang kita sukai di Youtube tiba tiba ada pesan masuk dari Facebook.

Dengan adanya split screen atau multi window, kita bisa meakukan dua hal tadi secara bersamaan. Tanpa harus keluar melalui aplikasi yang satu lalu pindah ke aplikasi lain. Jadi sangat memungkinkan kita untuk tidak melewatkan momen momen penting pada setiap aplikasi yang kita jalankan.

Untuk melakukan trik split screen Android, ada 2 cara yang harus dilakukan. pertama kita bisa melakukan split screen tanpa aplikasi lalu yang kedua kita akan melakukan split screen dengan membutuhkan sebuah aplikasi tambahan yang bisa kita unduh gratis di playstore.
Baiklah kita langsung ke tutorialnya saja.

1. Cara split screen atau multi window tanpa aplikasi
    
Kita coba secara bersama apakah HP android kita bisa menggunakan fitur slit screen tanpa aplikasi atau tidak. Caranya mari kita buka sebuah aplikasi terlebih dahulu misalnya aplikasi Youtube.
Kemudian kita keluar dari apikasi tersebut dengan menekan tombol Home pada HP kita.
Setelah itu, kita buka aplikasi baru lagi, misalnya kita buka saja aplikasi facebook. Jika aplikasi keduanya telah berhasil dibuka, kita pergi ke homescreen android. maka dengan ini kita sudah menjalankan dua aplikasi bersamaan.

Tetapi, kita baru menjalankan fitur multi tasking. sehingga keita hanya bisa membuka satu persatu. Lalu untuk mengaktifkan split screen nya, kita buka terlebih dahulu satu apikasi lalu tekan saja tombol recent app atau tombol tab pada smartphone kita. Maka apikasi yang di buka tadi akan menjadi setengah layar aja. Jika seperti ini maka kita berhasil melakukan split screen di Android tanpa aplikasi. Selanjutnya kita tinggal buka aplikasi yang kedua.

2. Cara split screen atau multi window dengan aplikasi
    
Bagi teman teman yang merasa HP nya tidak bisa melakukan spit screen tanpa aplikasi, itu bukan berarti HP teman teman rusak. Karena tidak semua HP disertai dengan fitur split screen dari pabrikannya. tenang saja kita masih bisa melakukannya dengan bantuan aplikasi lain.

Mari kita download dahulu aplikasi split screen di Playstore. kalian download dahulu aplikasi yang bernama Split Screen, setelah seleai di download, mari buka aplikasinya dan kita akan di bawa ke pengaturan untuk mengizinkan apikasi tersebut, maka aktifkan saja. Berikutnya scroll ke bawah lalu kita klik pada long press on. Disini kita akan di minta tombol apa yang akan digunakan untuk split screen sebagaimana cara yang nomor 1. Kita ambil contoh untuk dengan tombol overview atau recent app. Selanjutnya kita pilih aplikasi yang akan di jalankan, lalu tekan dan tahan tombol overview yang kita pilih tadi, lalu cari aplikasi lagi yang akan dijalankan supaya bisa digunakan secara bersaman dalam satu layar.

Maka akan berhasil seperti cara split screen di atas.
Demikian trik android seputar Cara split Screen  atau Multi window Android semua versi.
Mohon maaf atas kurang lebihnya tulisan ini dan semoga bermanfaat.

Sampai Jumpa,
Wassalum`alaikum wa rohmatullahi wa barokatuh

0 Response to "Cara Split Screen Di Android Semua Versi "

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel